Portal Berita Derah, Nasional dan Global

TwitterFacebookGoogle PlusInstagramRSS FeedEmail

Jumat, 11 November 2022

Bupati Sukamara, Kaltim, dan Pejabat Dinas Pendidikan Studi Banding ke Sekolah Al Azhar Syifa Budi Solo



Ketua Yayasan Amal Sahabat, H Sunarto Isstianto MM, dan Bupati Sukamara, Ny Siti Zulaehah. 


SOLOSKOY.COM, SOLO -  Keunggulan Sekolah Al Azhar Syifa Budi di Solo, Jateng, ternyata terdengar jauh hingga keluar Jateng. Buktinya, Bupati Sukamara, KalimantanTengah (Kalteng), Ny Siti Zulaehah, bersama rombongan pejabat dari Dinas Pendidikan Kabupaten Sukamaru jauh-jauh datang untuk studi banding ke Al Azhar Syifa Budi.

Studi banding ini berlangsung pada Kamis (10/11/2022), di Sekolah Al Azhar Syifa Budi di Jl Haryo Panular nomor 64, Kelurahan Panularan, Kecamatan Laweyan, Solo. Rombongan dari Sukamaru diterima Dr H Sunarto Isstianto MM sebagai Ketua Yayasan Amal Sahabat yang membawahi Sekolah Al Ahzar Syifa Budi, Kelompok Belajar TK SD SMP SMA dan Pondok Tanfiz Quran Putra-Putri, .  

Mengenai alasan memilih Sekolah Al Azhar Syifa Budi untuk studi banding, karena menurut Bupati Sukamara, Ny Siti Zulaehah, sekolah Islam tersebut memiliki banyak keunggulan dalam berbagai bidang. Juga,  memiliki slogan Islami Berwawasan Internasional, dan meiliki keunggulan lain seperti Bi Lingual maupun disiplin yang tinggi.

Ketua Yayasan Amal Sahabat, H Sunarto Isstianto MM, berfoto bersama Bupati Sukamara, Ny Siti Zulaehah, dan rombongan pejabat Dinas Pendidikan Sukamara.

Sunarto Isstianto menyambut baik kedatangan rombongan tamu dari jauh tersebut. Ia pun senang sekolahnya bisa menjadi bahan studi banding dan dapat bermanfaat sekaligus menginspirasi pihak lain dalam hal kebaikan atau keunggulan.

Sedangkan Bupati Sukamara, Ny Siti Zulaehah, berharap hasil studi banding ke Solo ini dapat diterapkan di sekolah-sekolah di wilayah kabupatennya. Karena itulah dalam studi banding ini bupati datang bersama rombongan dari Dinas Pendidikan Kabupaten Sukamaru. (ar)

Share:

0 comments:

Posting Komentar